Breaking

Friday, June 2, 2017

5 Bentuk Silaturahmi yang Wajib di lakukan selama bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan adalah bulan yang memang dimana di tunggu oleh umat beragama islam, karenanya di bulan ini mereka akan mendapatkan banyak keberkkahan yang luar biasa, dan akan banyak mendapatkan nilai dari itu semua.

Satu bulan kita berpuasa, dan di bulan itu pula banyak yang harus kalian lakukan. Disinilah kami akan bahas untuk kalian semua tentang 5 Bentuk silaturahmi yang wajib kalian lakukan di bulan Ramadhan.
Sebenarnya untuk yang namanya Silaturahmi itu bagi umat islam sifatnya wajib dan memang manjadi suatu keharusan yang di lakukan, tidak hanya di bulan Ramadhan saja. Silaturahmi adalah cara atau jalan yang penting bagi kehidupan manusia. Tidak hanya untuk memperluas rezeki dan memiliki banyak teman, tapi itu semua karena memang manusia di ciptakan sebagai makhluk sosial yang harus mengenal satu dengan yang lainnya.

Sebagai makhluk sosial, tentunya bentuk silaturahmi merupakan sebuah cara yang di lakukan dalam memnuhi kebutuhan kkalian dalam melakukan sebuah interaksi dengan orang lain.

Berikut ini kami akan bahas 5 Bentuk silaturahmi yang wajib kalian lakukan di bulan Ramadhan ini.

1. Shalat Berjamaah.

Shalat berjamaah terutama shalat tarawih ini merupakan suatu keindahan ibadah yang adala di bulan suci Ramadhan ini. 

Bukan hanya mendatangkan pahala yang berlipat-lipat ganda, namun dalam menjalankan shalat tarawih juga dapat mendatangkan ilmu tentang agama, dan membuat kalian menjalani yang namanya silaturahmi atar sesama umat manusia.

Disinilah kalian akan dapat saling bertatap muka antara satu dengan yang lainnya. Karena Shalat Tarawih hanya ada di bulan Suci Ramadhan saja.

2. Buka Bersama

Bukber atau Buka Bersama merupakan cara yang kedua yang dapat dilakukan didalam melengkapi yang namanya silaturahmi antar sesama.

Didalam kegiatan ini kalian tidak hanya sekedar berkumpul bersama atau makan bersama, akan tetapi akan menjadi sebagai momen untuk menyambung yang namanya tali silaturahmi yang telah lama terputus satu dengan yang lainnya.

Oleh karena itu, biasanya akan ada yang namanya undangan bukber pada bulan ini yang memang datang dari teman - temang sekelas kalian baik itu dari SD, SMP, SMA, atau bahkan Perguruan tinggi serta rekan - rekan satu team kalian.

Cara ini merupakan suatu bentuk dari pada usaha untuk menjaga hubungan silaturahmi antar sesama.

3. Zakat

Sebenarnya yang namanya Zakat itu adalah suatu kewajiban bagi setiap umat yang beragama Islam atau muslim untuk mengeluarkan sebagian hartanya kepada mereka yang membutuhkan Zakat. Selain itu juga, Zakat menolong kalian dalam membersihkan dan mensucikan kalian yang memberikannya.

Ternyata dibalik itu semua tersimpan manfaat yang dapat kalian ambil dari cara dalam melakukan zakat. Yaitu berupa silaturahmi , karena secara tidak langsung kita dapat melakukan interaksi kepada yang menerima zakat.

Selain itu pula, kalian dapat menyimpulkan ternyata nilai yang lainnya dari zakat ini bahwa banyak sekali orang yang tidak beruntung di dunia ini. Artinya kalian bersyukur karena kalian adalah orang - orang yang beruntung karena bisa mensyucikan hartanya dengan cara memberi zakat kepada mereka yang kurang beruntung.

Dengan kata lain, kalian memberikan sebuah keberkahan kepada mereka.

4. Tadarus Alquran Bersama

Untuk hal yang satu ini memang kita akan merasakan yang namanya kesulitan didalam mengajak, namun ketika kalian berada di masjid atau berada di mushola, di usahakan orang yang berada di samping kiri kanan kalian dan ajak secara halus dengan kata - kata yang halus pula. Agar memiliki kesan yang indah. Karena diwaktu memasuki bulan suci ramadhan ini, namanya sebuah kegiatan tadarus Alquran itu akan semakin populer dilakukan orang -orang. Kenapa demikian ? Karenanya, di bulan Suci Ramadhan ini akan mendatangkan lipat - lipat ganda pahalanya.

Secara tidak sadar teman kalian pun akan mengikuti kalian karena kalian mengajak mereka dalam membuat amalan yang baik. Dan ini dilakukan secara bersama - sama. Sehingga apa yang akan terjadi, Silaturahmi pun akan timbul disana, bukan hanya pahala untuk kalian saja. 

Dengan demikian semakin kuat silaturahmi antar sesama.

5. Amalam 

Amalan merupakan nilai yang memang sifat nya positif, karena dilakukan dengan niatan baik dan menghasilkan kebaikan pula. 

Secara tidak sadar Amalan dapat mendatangkan sebuah silaturahmi yang memang berawal dari hanya sekedar menolong menjadi bercakap atau saling berkomunikasi antar sesama. Cukup dengan senyuman saja maka yang menjadi lawan bicara kita pun akan menatap dan melihat dengan senyuman juga.

Dengan hadirnya sebuah senyuman maka akan mendatangkan kebahagiaan untuk orang sekitar kalian.

Dengan demikian artikel ini di muat khusus untuk edisi bulan ramadhan, semoga kalian menikmati dan mendapatkan nilai postif dari artikel ini. 

No comments:

Post a Comment