Breaking

Wednesday, May 17, 2017

Apa itu Web server dan kenali Fungsinya serta Cara Kerjanya

Sebelum kalian mengenal lebih jauh lagi alangkah indahnya kalian itu harus tau terlebih dahulu pengetian dari pada Web Server, fungsi daripada Web Server.


Pengertian Web Server

Web Server atau Server Web adalah satu kesatuan dari bahasa lain yang biasa di gunakan atau dikenal di kalangan masyarakat, yang dimaksudkan sebagai perangkat lunak ( software ) dalam server tentunya dengan fungsi sebagai penerima permintaan berupa sebuah halaman web, yang dilakukan melalui protokol HTTP atau HTTPS dari seorang user atau client, yang biasa dikenal dengan sebutan sebagai Browser, kemudian mengirimkan kembali hasil permintaannya itu kedalam bentuk halaman-halaman dari sebuah web yang umumnya berbentuk HTML.
Intinya adalah Web Server merupakan sebuah layanan untuk para user atau client yaitu browser yang pada umumnya seperti Opera, Google Chrome, dan Mozilla dan lain sebagainya, agar browser dapat menampilkan sebuah halaman atau data yang kalian perlukan.

Fungsi Web Server

Setelah kalian memahami inti dari pada kata atau maksud dari Web Sever, kali ini kalian juga harus tahu bagaimana fungsi dari Web Server.
Fungsi atau kegunaan dari Web Server adalah sebagai peneransfer atau pemindai berkas yang diminta oleh pengguna melalui protokol telekomunikasi tertentu. Oleh karenanya dalam suatu halaman web, yang pastinya akan berbagai macam jenis berkas dari halaman web itu mulai dari gambar, video, teks, audio, file dan lain sebagainya. Maka didalam pemanfaatan Web Server yang fungsinya dalah mentransfer keseluruhan aspek pemberkasan dalam halaman tersebut, yang isinya mulai dari gambar, video, audio, dan lain sebagainya seperti yang sudah kami jelaskan.

Di waktu kalian ingin mengakses sebuah website, biasanya kalian akan mengetikkan pada browser kalian sendiri. Setelah kalian mengetikkannya maka kalian akan langsung menekan enter. Yang dimaksudkan akan langsung dapat mengakses website yang kalian ingin akses tersebut. Cara kerjanya adalah Web Server akan mencarikan data yang telah di minta pada Browser, lalu akan mengirimkannya ke browser, jika browser menemukannya kalian akan langsung dapat mengaksesnya begitupun sebaliknya.


Contoh Web Server yang banyak digunakan antara lain adalah :
  • Apache
  • Apache Tomcat
  • Microsoft Internet Information Service (IIS)
  • Ngix
  • Lighttpd
  • Lite Speed
  • Zeus Web Server
Fitur Standar yang dimiliki oleh Web Server :
  • HTTP
  • Logging
  • Virtual Hosting
  • Pengaturan Bandwidth
  • Otektifikasi
  • Kompresi Konten
  • HTTPS
HTTP ( Hypertext Transfer Protocol) merupakan protokol yang digunakan oleh webserver dan web browser untuk dapat berkomunikasi satu dengan yang lainnya. Sedangkan untuk HTTPS ( Hypertext Transfer Protocol Secure ), yang dimaksudkan sebagai versi aman dari HTTP. Biasanya untuk protokol HTTP menggunakan port 80 dan protokol HTTPS menggunakan port 443 Untuk dapat mengenal dan membedakan keduanya, kalian dapat melihat di waktu kalian menggetikan halaman website apakah memiliki awalan http:// atau https://. 

Web Server pun sudah dilengkapi dengan mesin pencarian penerjemah bahan skrip yang memungkinkan sebuah Web Server dapat menyediakan layanan situs yang dinamis, yaitu situs yang akan dapat berinteraksi dengan pengunjung dengan cara pemanfaatan pustaka tambahan seperti PHP dan ASP.

Cara Kerja dari Web Server
Tugas dari Web Server hanya sebagai penerima permintaan dari client - client nya yang memungknkan mereka untuk mengirimkan kembali berkas yang diminta oleh clientnya.
Seperti yang sudah kami informasikan sebelumnya kepada kalian semua, bahwasannya client disini adalah komputer dekstop nya itu sendiri yang telah menggunakan web browser atau menginstall web browsernya.

Perangkat lunak web server terdapat pada komputer server dan di komputer ini data - data website tersimpan dengan rapih. Artinya adalah sama halnya dengan komputer client, komputer server juga harus terhubung dengan jaringan internet atau jaringan yang dapat di akses oleh clinet.

Di waktu Browser memiinta data web page kepada server, maka instruksi permintaan data oleh browser tersebut akan dikemas didalam TCP yang merupakan sebuah protokol transport dan akan dikirim ke alamat yang ada didalam protokol berikut dengan HTTP dan juga HTTPS. Data yang diminta dari browser ke web komputer server. JIka di temukan maka akan dapat kalian akses tapi jika tidak maka 404 atau page Not Found.

Jika, kalian setelah membaca artikel ini menjadi sangat pusing, kami rasa itu hal yang wajar, karena sebenarnya kalian itu mengetahuinya akan tetapi jika di jabarkan seperti ini kalian merasakan kebingungan. Kami rasa itu wajar, karena tugas kami adalah untuk memberikan sebuah informasi kepada kalian semua. 

Dengan demikian artikel yang kami buat untuk kalian semua semoga artikel iini dapat membantu kalian semua.

No comments:

Post a Comment